Dalam memenuhi aspek sosial BCA Syariah turut melaksanakan edukasi keuangan syariah secara berkelanjutan dengan target pelajar, mahasiswa dan profesional serta pengembangan pelaku UMKM perempuan melalui kegiatan WEpreneur by BCA Syariah.
Perusahaan turut mengedapankan kesetaraan dan keberagaman untuk memberikan peluang kerja dan pengembangan tanpa dibatasi oleh latar belakang gender, usia, suku agama dan ras. Tercermin pada komposisi karyawan yang seimbang 51% perempuan dan 49% laki-laki yang didukung oleh perlindungan terhadap karyawan, kenyamanan tempat bekerja dan peningkatan kompetensi yang berkelanjutan.