SYARIAHNOW.COM – Bank syariah dengan aset terbesar di Indonesi, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), akan meluncurkan SuperApp BYOND by BSI pada 9 November 2024 mendatang.
BSI menyebut aplikasi ini sebagai salah satu hasil dari transformasi digital yang ditempuh perseroan dalam merespon tantangan digitalisasi di industri perbankan.
BYOND by BSI dirancang sebagai aplikasi dengan fitur lengkap, menghadirkan layanan finansial, sosial, dan spiritual dalam satu platform yang lebih user friendly dengan keamanan yang semakin terjaga.
Corporate Secretary BSI Wisnu Sunandar mengatakan, kehadiran SuperApp BYOND by BSI dikemas dalam program campaign bertema ‘Transformation Journey BSI: BYOND Boundaries’.
“Hal ini menegaskan bahwa komitmen berkelanjutan BSI untuk terus memperkuat transformasi digital guna meningkatkan layanan perbankan syariah. Selain itu, untuk mendukung upaya pemerintah dalam memacu peningkatan literasi dan inklusi keuangan syariah di Tanah Air,” ujarnya dalam BYOND by BSI Pre-Grand Launching Press Conference, Senin (4 November 2024).
Baca Juga: Ribuan Kaleng Daging BSI dan Secercah Harapan Palestina
Menurut Wisnu, transformasi digital ini seiring dengan program prioritas pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang menekankan visi digitalisasi sebagai pilar utama untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan memperkuat ketahanan nasional.
Pemerintah berkomitmen untuk mengakselerasi digitalisasi termasuk di industri syariah dengan tujuan mendorong ekonomi digital, serta menciptakan ekosistem yang inklusif dan kompetitif di tingkat nasional dan global.